KUALITAS TELUR AYAM RAS DITINJAU DARI TOTAL MIKROBA DAN pH DI TIGA PASAR TRADISIONAL KABUPATEN SEMARANG

MAHSUN ALDY SAPUTRA, MAHSUN ALDY SAPUTRA (2024) KUALITAS TELUR AYAM RAS DITINJAU DARI TOTAL MIKROBA DAN pH DI TIGA PASAR TRADISIONAL KABUPATEN SEMARANG. Undergraduate (Sarjana S1) thesis, UNDARIS.

[img] Text
4. FAHRUL.pdf - Other

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Mahsun Aldy Saputra. 18.41.0019. Kualitas Telur Ayam Ras Ditinjau dari Total Mikroba dan pH di Tiga Pasar Tradisional Kabupaten Semarang. (Pembimbing Sugiyono dan Ismiarti). Tujuan dilakukannya penelitian ini untuk mengetahui kualitas telur ditinjau dari total mikroba dan pH pada telur yang dibeli di tiga pasar tradisional Kabupaten Semarang. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Maret 2023 bertempat di Laboratorium Fakultas Peternakan Undaris dan tempat uji Laboratorium Kesehatan Masyarakat Veteriner Boyolali. Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah telur ayam ras yang dibeli di pasar tradisional Bandarjo, Karangjati, dan Babadan sebanyak 500 g pada 7 pedagang telur yang berbeda tiap pasarnya. Peralatan yang digunakan adalah cawan petri, tabung reaksi, erlenmeyer, tabung reaksi, gelas piala, gelas kimia, pipet, laminar flow, inkubator, vortex, meja uji telur, plate count agar (PCA), buffered pepton water (BPW) 1%, dan pH meter. Data hasil penelitian dianalisis dengan cara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan nilai total mikroba rendah pada telur yang dibeli di pasar tradisional Babadan yakni 2.674 CFU/ml, sedangkan di Bandarjo lebih tinggi yakni 5.660 CFU/ml dan Karangjati 5.191 CFU/ml. Hal ini selaras dengan nilai pH telur yang dibeli di pasar tradisional memiliki nilai tinggi yakni 7,71 di pasar Bandarjo dan 7,69 di pasar Krangjati, dan yang rendah 7,59 di pasar Babadan. Berdasarkan kesimpulan penilitian ini bahwa kualitas telur yang dijual di pasar Bandarjo, pasar Babadan dan pasar karangjati ditinjau dari total mikroba dan pH sangat baik dan layak untuk dikonsumsi. Saran yang disampaikan yaitu guna menjaga kualitas telur di pasar tradisional Kabupaten Semarang perlu dipertahankan atau lebih ditingkatkan dalam sanitasi dan higienitasnya. Kata kunci: Pasar Bandarjo, pasar Karangjati, pasar Babadan

Item Type: Thesis (Undergraduate (Sarjana S1))
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education
Divisions: Fakultas Peternakan > S1 Peternakan
Depositing User: ISYA YULISTIAWAN isyayulistiawan777@gmail.com
Date Deposited: 19 Nov 2024 02:34
Last Modified: 19 Nov 2024 02:34
URI: http://repository.undaris.ac.id/id/eprint/1742

Actions (login required)

View Item View Item