ERIKA OKTAVIA PUTRI PRATAMA, ERIKA OKTAVIA PUTRI PRATAMA (2022) PENGARUH STRESS KERJA, KEDISIPLINAN, DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA PT. INTI SUKSES GARMINDO. Undergraduate (Sarjana S1) thesis, UNDARIS.
Text
ERIKA OKTAVIA PP FEB 2022.pdf Download (1MB) |
Abstract
ABSTRAK Di era globalisasi saat ini, dunia kerja sangat membutuhkan karyawan yang dapat berfikir untuk lebih maju, cerdas, inovatif dan mampu berkarya dengan semangat tinggi dalam menghadapi kemajuan sebagai maksud PT. Inti Sukses Garmindo. Kinerja merupakan hasil pekerjaan yang mempunyai hubungan kuat dengan tujuan strategis perusahaan yang dikelola. Kinerja suatu perusahaan sangat ditentukan oleh sumber daya manusianya memiliki motivasi tinggi, kreatif dan mampu mengembangkan inovasi, kinerjanya akan semakin baik. Oleh karena, itu diperlukan adanya upaya untuk meningkatkan kemampuan sumber daya manusia. Faktor pertama dalam penelitian ini, yang mempengaruhi kinerja karyawan adalah stress kerja. Stress merupakan suatu kondisi ketegangan yang mempengaruhi emosi, proses berpikir, dan kondisi seseorang. Kedisiplinan sebagai suatu keharusan peraturan pekerjaan, juga mampu mendukung pencapaian kinerja yang optimal oleh para karyawan. Kompensasi merupakan apa yang diterima oleh para karyawan sebagai ganti kontribusi mereka kepada organisasi atau perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh stres kerja, kedisiplinan, dan kompensasi terhadap kinerja karyawan PT. Inti Sukses Garmindo. Metodologi penelitian yang digunakan adalah pendekatan asosiatif dengan teknik pengambilan data menggunakan kuesioner. Penelitian dilakukan di PT. Inti Sukses Garmindo, yang berjumlah 210 orang dengan jumlah sampel 138 responden. Analisis data yang digunakan adalah analisis korelasi, regresi, uji hipotesis dengan uji t dan uji f. Hasil analisa menunjukkan nilai variabel stres kerja adalah sebesar (4.372) > (1.977) dan nilai signifikan (0,000 < 0,05) yang artinya bahwa stres kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap variabel kinerja karyawan PT. Inti Sukses Garmindo. Variabel kedisiplinan menghasilkan nilai sebesar (3.947) > (1.977) dan nilai signifikan (0,000 < 0,05) yang artinya bahwa variabel disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan PT. Inti Sukses Garmindo. Variabel kompensasi menghasilkan nilai sebesar (2.935) > (1,977) dan nilai signifikan (0,004 < 0,05)yang artinya bahwa variabel kompensasi berpengaruh signifikan terhadap variabel kinerja karyawan PT. Inti Sukses Garmindo. Dari pengujian semua variabel independen secara simultan diperoleh nilai (37.985) > Ftabel sebesar (2,67) dengan tingkat signifikan (0,000 > 0,05), maka menunjukkan bahwa variabel stres kerja, kedisiplinana dan kompensasi secara simultan berpengaruh signifikan terhadap variabel kinerja karyawan PT. Inti Sukses Garmindo. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa variabel stres kerja, kedisiplinana dan kompensasi berpengaruh secara parsial dan secara simultan terhadap kinerja karyawan. Kata kunci : Stres Kerja, kedisiplinan, Kompensasi dan kinerja karyawan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (Sarjana S1)) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > S1 Studi Pembangunan |
Depositing User: | ISYA YULISTIAWAN isyayulistiawan777@gmail.com |
Date Deposited: | 27 Oct 2023 02:39 |
Last Modified: | 27 Oct 2023 02:39 |
URI: | http://repository.undaris.ac.id/id/eprint/1069 |
Actions (login required)
View Item |